27 Mei 2010

Rekoleksi Orang Tua Calon Komuni I : “KENALI BAHASA KASIH PASANGAN DAN PUTRA-PUTRIMU”


Rangkaian persiapan penerimaan Komuni Pertama rupanya juga melibatkan orang tua dalam sebuah rekoleksi. Digelar di Aula Syalom para orang tua Calon Komuni I duduk bersama di Aula Syalom setelah perayaan Ekaristi pagi Hari Raya Kenaikan Yesus ke Surga, Kamis 13 Mei 2010 pk 09.30-12.00 Wita. Menurut catatan administrasi anak-anak calon Komuni I tahun ini berjumlah 55 anak.

Romo Aloysius Lioe Fut Khin, MSF, penggiat pastoral keluarga, memberikan materi penguat bagi para orang tua untuk menjadi pendidik pertama dan utama bagi anak-anaknya. Pendidikan ini terutama mengantar anak mencapai kedewasaan imannya. Oleh karena itu orang tua diajak untuk mengetahui berbagai jenis kedewasaan, demikian juga orang tua dan anak mengalami kondisi dikasihi dan mengasihi.

Lebih menarik lagi orang tua diminta mengenali Bahasa Kasih pasangan hidupnya terlebih dahulu sebagai upaya untuk membangun keharmonisan keluarga. Romo Fut selanjutnya mengupas bahasa khusus yang dikelompokkan dan dikupas oleh Gary Chapman ini. Setiap orang diibaratkan memiliki “Tangki Cinta” yang harus selalu penuh terisi. Ada 5 Bahasa Kasih utama yang membuat seseorang dihargai dan diterima. Biasanya seseorang memiliki 1 bahasa kasih yang menonjol.

Bahasa Kasih 1 : kata-kata yang mendukung / meneguhkan. Pemilik bahasa kasih ini menunjukkan cinta dan merasakan dicintai dan dihargai pasangan dengan memberi atau menerima kata-kata positif (tidak dicemooh atau dicerca), kata-kata pujian dan kata-kata penyemangat lainnya.

Bahasa Kasih 2 : Pelayanan. Pemilik bahasa kasih ini menunjukkan cinta dan merasakan dicintai dan dihargai pasangan dengan melakukan sesuatu untuk pasangan atau dibantu oleh pasangan seperti memasak, menyetrika, membantu mengerjakan tugas/PR.

Bahasa Kasih 3 : Menerima hadiah. Pemilik bahasa kasih ini menunjukkan cinta dan merasakan dicintai dan dihargai pasangan dengan memberi hadiah atau menerima hadiah, pemberian yang tulus. Coklat, bunga, kartu ucapan,dll. Biasanya mereka selalu menyimpan semua barang yang diterima dari org yg disayang dengan rapi dan dijaga selalu.

Bahasa Kasih 4 : Sentuhan fisik. Pemilik bahasa kasih ini menunjukkan cinta & merasakan dicintai dan dihargai pasangan dengan memeluk atau dipeluk, mencium, memegang tangan, dll. Begitupun sebaliknya mengharap sentuhan seperti itu dari pasangan, akan membuat kita merasa dicintai.

Bahasa Kasih 5 : Saat-saat bersama yang berarti. Pemilik bahasa kasih ini menunjukkan cinta, merasakan dicintai dan dihargai pasangan dengan melewatkan waktu bersama pasangan. Melakukan kegiatan bersama yang menyenangkan seperti piknik, duduk ngobrol, makan malam. Perhatian pasangan tertuju pada kita dengan melewatkan saat-saat menyenangkan bersama.

Akhirnya tengah hari acara rekoleksi ditutup dengan makan siang bersama. (zo)

1 komentar:

Denis Desmanto mengatakan...

Shalom bapak, ibu dan saudara/i yang dikasihi oleh Tuhan. Apakah ada diantara bapak, ibu maupun saudara/i yang pernah mendengar tentang Shema Yisrael dan V'ahavta? Kalimat pernyataan keesaan YHWH ( Adonai/ Hashem ) dan perintah untuk mengasihiNya yang dapat kita temukan dalam Ulangan/ דברים/ Devarim 6 : 4 - 5 yang juga pernah dikutip oleh Yeshua/ ישוע/ Yesus di dalam Injil khususnya dalam Markus 12 : 29 - 31, sementara perintah untuk mengasihi sesama manusia dapat kita temukan dalam Imamat/ ויקרא/ Vayikra 19 : 18. Mari kita pelajari cara membacanya satu-persatu seperti yang akan dijabarkan di bawah ini :

Ulangan/ דברים/ Devarim 6 : 4 - 5, " שְׁמַ֖ע יִשְׂרָאֵ֑ל יְהֹוָ֥ה אֱלֹהֵ֖ינוּ יְהֹוָ֥ה ׀ אֶחָֽד׃. וְאָ֣הַבְתָּ֔ אֵ֖ת יְהֹוָ֣ה אֱלֹהֶ֑יךָ בְּכׇל־לְבָבְךָ֥ וּבְכׇל־נַפְשְׁךָ֖ וּבְכׇל־מְאֹדֶֽךָ׃. "

[ Cara membacanya dengan mengikuti aturan tata bahasa Ibrani yang berlaku, " Shema Yisrael! YHWH [ Adonai ] Eloheinu, YHWH [ Adonai ] ekhad. V'ahavta e YHWH [ Adonai ] Eloheikha bekol levavkha uvkol nafshekha uvkol me'odekha ]

Imamat/ ויקרא/ Vayikra 19 : 18, " וְאָֽהַבְתָּ֥ לְרֵעֲךָ֖ כָּמ֑וֹךָ. "

[ Cara membacanya dengan mengikuti aturan tata bahasa Ibrani yang berlaku, " V'ahavta l'reakha kamokha " ]

Untuk artinya dapat dilihat pada Alkitab LAI.

Diucapkan juga kalimat berkat seperti ini setelah diucapkannya Shema

" . בָּרוּךְ שֵׁם כְּבוֹד מַלְכוּתוֹ לְעוֹלָם וָעֶד. "
( Barukh Shem kevod malkuto, le'olam va'ed, artinya Diberkatilah Nama yang mulia, KerajaanNya untuk selamanya )

🕎✡️🐟🤚🏻👁️📜✍🏼🕯️❤️🤴🏻👑🗝️🛡️🗡️🏹⚖️⚓🕍✝️🗺️🌫️☀️🌒⚡🌈🌌🔥💧🌊🌬️❄️🌱🌾🍇🍎🍏🌹🍷🥛🍯🦁🦅🐂🐏🐑🐎🦌🐪🕊️🐍₪🇮🇱